• Hindari Bleaching Gigi, Cara Alami Putihkan Gigi

    Orang-orang rela merogoh kocek dalam-dalam guna mendapatkan senyum putih yang ideal. Keinginan memiliki senyum putih cemerlang ini membuat ada banyak produk bleaching gigi yang tersedia di pasaran. Namun, banyak produk-produk pemutih tersebut menggunakan zat-zat kimia yang cukup mengkhawatirkan banyak orang. Untungnya, Anda tidak perlu bergantung pada produk-produk kimia untuk mendapatkan gigi putih. Artikel ini akan memberitahu Anda cara alami memiliki gigi putih dengan aman.

    Mengapa gigi terlihat kuning?

    Banyak faktor membuat gigi kehilangan warna putih cerahnya. Beberapa makanan dan minuman dapat meninggalkan noda pada lapisan enamel gigi, yang mana merupakan lapisan paling luar dari gigi Anda. Selain itu, penumpukan plak pada gigi juga dapat membuat senyum Anda terlihat kuning. Perubahan warna jenis ini dapat diatasi dengan menjaga kebersihan mulut dengan baik dan bleaching gigi. Namun, dalam beberapa kasus tertentu, gigi dapat terlihat berubah menjadi kuning karena lapisan enamel yang keras terlah terkikis, menunjukkan dentin (jaringan tubuh gigi yang berwarna kuning alami) yang ada di bawah lapisan enamel. Untuk mencegah gigi kehiangan warna putih cerahnya, dan menjaga agar lapisan enamel tidak terkikis habis, beberapa cara yang bisa Anda lakukan di rumah adalah:

    ·       Cegah noda gigi

    Gigi Anda akan berubah warna menjadi kuning dengan alami seiring dengan bertambahnya usia. Namun, beberapa hal bisa mencegah menempelnya noda pada gigi, seperti membatasi konsumsi makanan dan minuman yang dapat meninggalkan bekas noda. Kopi, soda, buah beri, dan anggur merah merupakan makanan dan minuman yang terkenal dapat meninggalkan noda. Anda juga perlu menyikat gigi dengan rajin setelah mengonsumsi makanan dan minuman tersebut, untuk membatasi efek warna pada gigi. Anda juga perlu menghindari merokok dan mengunyah tembakau karena keduanya dapat menyebabkan perubahan warna pada gigi.

    ·       Makan buah dan sayuran

    Diet kaya kandungan buah dan sayuran tidak hanya baik bagi kesehatan tubuh Anda saja, tetapi juga menyehatkan gigi. Makan buah dan sayur memang tidak bisa menggantikan manfaat menyikat gigi, namun menggigit dan mengunyah buah dan sayuran segar dapat membantu menghilangkan plak yang menempel di gigi. Buah yang direkomendasikan untuk dikonsumsi adalah buah stroberi dan nanas, keduanya diklaim dapat membantu memutihkan gigi.

    ·       Gunakan hydrogen peroxide

    Hydrogen peroxide merupakan zat pemutih alami yang tidak hanya memutihkan gigi, tetapi juga dapat membunuh bakteri di dalam mulut. Bahkan, orang-orang telah menggunakan hydrogen peroxide selama bertahun-tahun untuk mensterilkan luka karena kemampuannya dalam membunuh bakteri.

    ·       Batasi gula dan tambahkan kalsium pada diet

    Apabila Anda ingin memiliki gigi yang putih, batasi asupan gula Anda. Diet tinggi gula mendukung pertumbuhan streptococcus mutans, jenis bakteri yang menyebabkan plak dan radang gusi.

    Beberapa jenis perubahan warna pada gigi disebabkan oleh terkikisnya enamel. Untuk itu, Anda harus memperkuat lapisan enamel tersebut agar bagian di bawahnya (dentin) yang berwarna kuning tidak terlihat. Beberapa jenis makanan yang kaya kalsium adalah susu, keju, brokoli. Tambahkan makanan tersebut dalam diet agar enamel gigi terlindung dari erosi.

    Untuk mendapatkan gigi putih yang sempurna, Anda tidak perlu melakukan prosedur bleaching gigi menggunakan produk-produk kimia berbahaya. Cukup ubah gaya hidup Anda dan rajin menjaga kebersihan gigi (dengan rutin menyikatnya dua kali sehari dan melakukan flossing setidaknya satu kali sehari). Anda juga perlu rutin memeriksakan kondisi kesehatan mulut ke dokter gigi setidaknya 6 bulan sekali.


    votre commentaire
  • Negatif Palsu Swab Test Corona, Berbahayakah?

    Dunia sedang menghadapi sebuah pandemi besar yang telah merenggut ratusan ribu nyawa. Guna meminimalisir dan memperlambat penyebaran penyakit tersebut, beragam tes dilakukan. Dengan semakin banyak orang mendapatkan swab test corona sebagai bentuk deteksi diagnosa COVID-19, para ahli mengingatkan bahwa hasil tes tersebut belum tentu 100% akurat. Penlitian awal dari Cina menyatakan bahwa kebanyakan prosedur swab test corona yang sering dilakukan menghasilkan ‘false negative’ atau negatif palsu hingga 30% dari total tes keseluruhan. Menurut Gary Leroy, direktur Akademi Dokter Keluarga Amerika (FAAFP), salah satu masalah terbesar dari swab test corona yang ada saat ini adalah tes tersebut belum diuji dengan ketat sebelum disediakan untuk publik. Leroy menambahkan, kebanyakan tes reaksi berantai polymerase (PCR) dan tes antibodi telah diuji selama bertahun-tahun di laboratorium sebelum digunakan. Dan sayangnya, untuk kasus COVID-19, tidak ada waktu untuk pengujian tersebut. Yang paling berbahaya dari kasus negatif palsu adalah seseorang yang mendapatkan hasil negatif palsu, akan berpikir mereka tidak terinfeksi virus dan secara tidak sadar menyebarkan virus tersebut pada orang lain di sekitarnya.

    Bagaimana negatif palsu terjadi?

    Salah satu bentuk pemeriksaan penyakti COVID-19 adalah swab test corona, atau juga dikenal dengan istilah tes molekular. Untuk swab test corona ini, sampel diambil dari bagian belakang hidung dan mulut. Dugaan virus ini bersarang di selaput mukosa yang terletak di bagian belakang hidung. Sehingga, anda harus menggunakan lidi kapas pada bagian belakang hidung, dan bukan di bagian depan. Sampel tersebut akan berupa lendir kecil yang akan dikirim ke laboratorium untuk pemeriksaan. Dalam pemeriksaannya, virus akan diekstrak dari sampel, lalu menggunakan teknologi molekular, akan ditentukan apakah virus corona ada atau tidak. Negatif palsu mungkin bisa didapatkan apabila virus yang berada di bagian belakang hidung dalam jumlah yang sangat sedikit, atau sampel diambil dengan tidak benar. Menurut Dr. Hilborne, seorang profesor patologi dan obat-obatan laboratorium dari Universitas Los Angeles California, di dunia ini tidak ada tes yang bebas kesalahan, dan tingginya negatif palsu yang terjadi disebabkan karena kesalahan dalam pengambilan sampel alih-alih kesalahan dalam pemeriksaan di laboratorium. Semua tes memiliki sensitivitas dan spesifikasi yang berbeda-beda. Penting untuk menyadari dan mengetahui bahwa dari semua tes tersebut, tidak ada yang sempurna. 30% kemungkinan hasil negatif palsu dari swab test corona berdasarkan dari kemampuan pengambilan sampel, dan bukan karena performa analisa tes tersebut. Dr. Hilborne juga menambahkan, kebanyakan masalah yang berkontribusi terhadap kesalahan pemeriksaan diagnosa bersifat pra-analitik. Hal tersebut terjadi dalam proses pengambilan contoh atau sampel, transportasi sampel menuju laboratorium, dan sebelum sampel sampai di laboratorium. Studi baru-baru ini menyatakan bahwa swab test corona memiliki sensitivitas di angka 60 hingga 75%.

    Organisasi Kesehatan Dunia memperkirakan satu orang yang terinfeksi virus COVID-19 akan menularkan virus tersebut setidaknya pada 2 orang lain. Oleh karena itu, meskipun hasil swab test corona seseorang dengan gejala penyakit adalah negatif,  orang tersebut harus melakukan isolasi diri sendiri guna mengurangi risiko penyebaran dan penularan penyakit. Gejala-gejala yang perlu diwaspadai tersebut adalah batuk, demam, dan sesak napas. Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (CDC) menyatakan, meskipun seseorang mendapatkan hasil tes negatif, hal tersebut tidak menjamin mereka tidak akan terkena penyakit. Apabila Anda mendapatkan tes negatif, namun memiliki gejala-gejala tersebut di atas, isolasi diri selam 14 hari agar meminimalisir penyebaran penyakit.


    votre commentaire
  • Pembesar Payudara Implan Vs Cangkok Lemak

    Pembesaran payudara umumnya merupakan prosedur kosmetik yang aman, cenderung sukses, dan telah dipilih oleh ratusan ribu wanita setiap tahun. Biasanya orang yang akan melakukan prosedeur ini akan diberi opsi, pembesar payudara implan atau cangkok lemak.

    Masing-masing opsi memiliki manfaatnya sendiri untuk hasil yang berbeda, jadi ketika melakukan konsultasi silakan mngajukan pertanyaan yang mungkin ingin ditanyakan kepada dokter sebelum dilakukan tindakan.

    Apa Perbedaan Pembesar Payudara Implan dan Cangkok Lemak?

    Pemindahan lemak autologous atau pencangkokan lemak adalah teknik baru dalam operasi pembesaran payudara. Prosedur ini bertujuan untuk merekonstruksi payudara, memperbaiki cacat, dan meningkatkan ukuran dan bentuk payudara.

    Sedangkan operasi implan payudara adalah operasi kosmetik invasif yang bertujuan untuk membangun kembali atau meningkatkan ukuran payudara. Dalam operasi ini, implan payudara buatan (prostesis) yang terbuat dari saline atau silikon dan akan ditempatkan di bawah jaringan payudara atau otot dada.

    Bagaimana Prosedur Pembesaran Payudara Implan dan Cangkok Lemak?

    ·       Pembesaran Payudara dengan Implan

    Prosedur implan cukup mudah, sayatan akan dibuat dan implan ditempatkan di dalamnya. Namun, prosedur ini dilengkapi dengan sejumlah keputusan dan opsi.

    Pertama, implan dapat berisi salin atau silikon dan akan memberikan hasil yang berbeda ketika harus dilihat dan dirasakan. Implan saline umumnya dapat ditempatkan di dalam sayatan yang lebih kecil, sedangkan implan silikon dikenal karena terasa sangat alami.

    Kedua, sayatan dibuat di tempat yang akan membantu menjaga bekas luka minimal, baik di bawah payudara, ketiak, atau di sekitar tepi areola, dan dokter akan memasukkan implan lunak. Yang paling umum adalah di sekitar puting susu, di bawah lipatan payudara, atau di dalam ketiak.

    Kemudian pada sayatan akan ditutup dengan stiches, dan membungkus dengan perban yang mendukung atau bra khusus yang akan dipakai selama penyembuhan. Ini adalah operasi yang biasanya memungkinkan pasien untuk pulang pada hari yang sama.

    Implan yang berada di bawah otot umumnya memiliki rasa dan gerakan yang lebih alami, tetapi yang di atas memiliki proyeksi yang lebih baik dan lebih sedikit rasa sakit selama pemulihan.  Implan mungkin menjadi pilihan yang efektif untuk Anda yang menginginkan peningkatan signifikan pada payudaranya.

    ·       Cangkok Lemak

    Operasi ini melibatkan dua prosedur: pertama, jaringan lemak dari area tubuh lain yang tidak diinginkan dihilangkan dengan sedot lemak, bisa lemak di paha, perut, atau bokong.  kedua, setelah sayatan ditutup, lemak yang sudah diekstraksi disiapkan untuk disuntikkan ke payudara. Dengan menggunakan jarum, lemak tersebut kemudian disuntikkan ke payudara dengan cara memberi hasil simetris yang terlihat alami. Karena beberapa sel lemak terbunuh saat dikeluarkan atau disuntikkan.

    Waktu yang diperlukan untuk pencangkokan lemak bervariasi dari kasus ke kasus dan itu tergantung pada kebutuhan dan preferensi pasien. Biasanya pemindahan lemak bisa memakan waktu sekitar satu jam ketika daerah donor diukir dengan hati-hati. Pemrosesan juga membutuhkan waktu satu jam. Prosedur injeksi juga memakan waktu sekitar 30 menit hingga satu jam. Jadi secara total, transfer lemak mungkin memakan waktu sekitar tiga jam.

    Pemindahan lemak adalah prosedur invasif minimal dan tidak perlu dijahit setelah prosedur selesai, baik di area sedot lemak maupun di payudara.

    Proses Pemulihan Setelah Implan Payudara dan Cangkok lemak

    ·       Cangkok Lemak

    Diperlukan waktu hingga 6 bulan agar pembengkakan benar-benar hilang dan sel-sel lemak mengendap sehingga hasil akhir bisa diperhatikan. Namun, sebagian besar pembengkakan dan memar akan mereda dalam waktu sekitar 2 minggu.

    Mengikuti instruksi dokter sangat penting dalam periode pemulihan. Berikut adalah beberapa tips dan instruksi untuk diikuti selama masa pemulihan pembesar payudara dengan cangkok lemak:

    -      Anda harus menjaga perban tetap kering dan bersih setelah operasi; jika kotor atau basah, Anda harus menggantinya;

    -      Perban dapat dilepas setelah dua hari. Jika ada jahitan yang bisa larut, mereka akan larut dengan sendirinya dalam dua minggu;

    -      Bersihkan sayatan dengan lembut dengan air dan sabun selama mandi, setidaknya dua hari setelah operasi;

    -      Mengenakan pakaian kompresi dan bra bedah sesuai dengan instruksi dokter Anda;

    -      Pekerjaan dan kegiatan yang berat harus dihindari selama dua minggu pertama setelah operasi;

    -      Anda dapat mengatasi rasa sakit dengan meminum obat yang diresepkan oleh dokter atau obat penghilang rasa sakit yang dijual bebas;

    -      Memeriksakan kondisi ke klinik selama sekitar dua minggu setelah operasi.

     

    ·       Implan payudara

    Secara umum, operasi implan payudara membutuhkan dua hari istirahat total dan beberapa hari lagi untuk masa peralihan. Pasien pembesar payudara implan dapat kembali ke rutinitas setelah sekitar satu hingga dua minggu.

    Inilah yang perlu Anda ketahui tentang pemulihan setelah operasi implan payudara:

    -      Setelah operasi, Anda akan merasa lelah selama beberapa hari, jadi Anda harus cukup istirahat;

    -      Pembalut dapat dilepas 24 jam setelah operasi, tetapi tidak perlu menghilangkan steri-strip di atas sayatan, dan mereka biasanya akan jatuh sendiri;

    -      Anda mungkin merasakan dada sedikit mengencang, karena kulit dan implan akan menyesuaikan diri;

    -      Mati rasa di payudara dan puting, memar, dan pembengkakan di daerah payudara setelah operasi merupakan hal yang normal;

    -      Pijat payudara bisa membantu Anda sembuh lebih cepat;

    -      Bra underwire dilarang, sebaliknya dokter biasanya akan menyarankan untuk mengenakan bra bedah, bra olahraga, perban lebar di sekitar payudara atau tidak memakai bra sama sekali;

    -      Mandi diperbolehkan 24 jam setelah operasi. Air mandi, kolam air panas, dan berenang pada umumnya tidak diperbolehkan selama dua minggu setelah operasi.

    Sebelum memilih pembesar payudara, butuh pemahaman yang baik tentang perbedaan antara implan dan pemindahan lemak. Cangkok lemak tidak perlu operasi tambahan pada bagian tubuh seperti dalam implan payudara, sementara implan payudara mungkin lebih mudah bagi pasien. Selain itu, menghilangkan lemak setelah injeksi sangat sulit, sementara melepas implan dapat dilakukan dengan lebih mudah.

     

     

     

     

     

     

     

     

     

     

     

     


    votre commentaire
  • Apa Itu Gangguan Skizotipal?

    Gangguan skizotipal adalah sebuah jenis gangguan kepribadian yang eksentrik. Apabila Anda memiliki gangguan ini, perilaku dan perangai Anda akan terlihat aneh di mata orang lain. Meskipun gangguan skizotipal masih termasuk dalam spektrum schizophrenia, orang-orang dengan ganggaun skizotipal biasanya tidak mengalami psikosis. Gejala-gejala yang terlihat apabila Anda memiliki gangguan kepribadian ini di antaranya adalah berpikir dan bertingkahlaku dengan aneh, kepercayaan yang tidak biasa, merasa tidak nyaman dalam situasi sosial, kurangnya emosi atau respon emosi yang tidak tepat, berbicara dengan aneh, tidak memiliki teman dekat, kecemasan sosial yang berlebih, dan paranoid.

    Orang-orang dengan gangguan skizotipal biasanya hidup menyendiri. Apabila Anda memiliki kecemasan sosial yang parah, Anda mungkin akan memiliki kesulitan dalam membangun suatu hubungan. Anda bahkan mungkin akan menyalahkan orang lain akan ketidaknyamanan dalam situasi sosial tertentu. Berbeda dengan schizophrenia, orang-orang dengan gangguan skizotipal tidak memiliki gejala-gejala psikosis seperti halusinasi, delusi, dan hilangnya sentuhan dengan realitas. Namun, mereka sering memiliki ide referensi, yaitu interpretasi yang salah akan suatu insiden biasa atau kejadian eksternal, di mana orang dengan gangguan skizotipal percaya memiliki arti yang khusus dan tidak biasa. Arti yang dimaksud dapat berarti umum atau berhubungan dengan orang yang mengalami referensi ide.

    Gangguan skizotipal biasanya merupakan sebuah gangguan yang diturunkan, dalam artian Anda mungkin memiliki risiko yang lebih tinggi mengidap gangguan tersebut apabila sanak saudara Anda menderita schizophrenia, skizotipal, dan gangguan kepribadian lainnya. Faktor-faktor lingkungan, terutama pengalaman masa kecil, dapat memerankan peran penting dalam pembentukan gangguan ini. Faktor-faktor tersebut di antaranya adalah kekerasan fisik atau mental, trauma, stres, dan terlantar, atau memiliki orang tua yang tidak memilki kedekatan secara emosional apapun.

    Diagnosa dan pengobatan gangguan skizotipal

    Orang-orang dengan gangguan skizotipal akan mendapatkan diagnosa pada masa remaja atau awal pendewasaan. Apabila dokter mencurigai Anda memiliki gangguan tersebut, mereka akan melakukan pemeriksaan fisik untuk melihat adanya kondisi fisik yang dapat menyebabkan gejala skizotipal. Mereka juga akan bertanya mengenai gejala yang Anda rasakan atau apakah ada sanak saudara yang memiliki riwayat penyakit tersebut. Dokter kemudian akan merujuk Anda ke psikolog yang akan menanyakan hal-hal seputar gejala, bagaimana gejala tersebut memengaruhi kehidupan sehari-hari, perasaan di situasi sosial, pengalaman di sekolah dan tempat kerja, serta masa kecil Anda. Psikolog juga akan bertanya apakah Anda pernah berniat menyakiti diri Anda sendiri, dan apakah sanak saudara pernah mengomentari perilaku dan peringai Anda. Jawaban-jawaban Anda yang jujur akan membantu mereka membuat diagnosa.

    Apabila diagnosa dokter menunjukkan Anda menderita gangguan skizotipal, dokter kemudian akan meresepkan obat-obatan dan terapi untuk mengobatinya. Tidak ada obat-obatan yang didesain untuk merawat gangguan skizotipal. Akan tetapi, beberapa orang dengan kondisi ini mendapatkan manfaat dari minum obat antipsychotic atau antidepresan apabila mereka mengalami gejala yang dipercaya dokter dapat diringankan dengan obat-obatan. Beberapa jenis terapi dapat membantu merawat gangguan skizotipal. Psikoterapi, atau terapi berbicara, dapat membantu Anda belajar membentuk sebuah hubungan. Anda bisa mendapatkan terapi jenis ini bersama ketrampilan sosial lain untuk membantu Anda merasa nyaman dalam situasi sosial. Terapi tingkah laku kognitif juga dapat membantu Anda mengatasi beberapa perilaku yang berhubungan dengan gangguan skizotipal. Ahli terapis akan membantu Anda belajar bagaimana bertingkah laku di situasi sosial dengan benar.


    votre commentaire
  • Alat anti ngorok berbentuk nose clip ditempel di area hidung untuk meningkatkan aliran udara lewat hidung sehingga mendengkur tidak terjadi

    Mendengkur, atau biasa juga disebut dengan istilah ngorok, adalah kondisi bernafas dengan suara bising yang terjadi ketika jaringan di tenggorokan bergetar akibat aliran udara. Mendengkur menjadi sebuah masalah umum yang terjadi di kehidupan seseorang, dengan kasus ngorok menimpa 1 dari 2 orang di seluruh dunia. Ngorok biasanya tidak berbahaya, dan dapat diatasi dengan perawatan rumahan alternatif seperti mengubah gaya hidup atau menggunakan alat anti ngorok yang sekarang banyak tersedia di pasaran. Namun, tidak jarang tidur mendengkur merupakan salah satu tanda-tanda atau gejala yang dihubungkan dengan kondisi atau masalah kesehatan tertentu. 

    Sebelum Anda memutuskan untuk membeli alat anti ngorok, ketahui terlebih dahulu penyebab atau alasan Anda mendengkur saat tidur. Saat seseorang sadar, jaringan di tenggorokan dan jalur udara atas terbuka agar seseorang dengan mudah menghirup udara dan memasukkannya ke paru-paru. Saat seseorang tidur, jaringan yang lembut tersebut, bersama dengan lidah, berubah menjadi rileks, dan akan menyumbat jalan nafas sebagian. Apabila udara yang masuk dan keluar jalan nafas mendapat hambatan, jaringan akan bergetar dan menyebabkan seseorang tidur mendengkur. Obesitas dan gaya hidup tidak sehat seperti sering mengonsumsi alkohol dan merokok dapat meningkatkan risiko seseorang mendengkur saat tidur. Mendengkur diperkirakan terjadi pada 44 persen pria dan 28 persen wanita di seluruh dunia, dengan faktor usia rata-rata orang mendengkur adalah 30 hingga 60 tahun. Selain karena penyebab tersebut, mendengkur juga bisa menjadi tanda adanya kondisi kesehatan medis tertentu, seperti diabetes tipe 2, penyakit jantung, obesitas, dan gangguan sinus. Apnea tidur obstruktif juga menjadi penyebab utama seseorang ngorok.

    Salah satu kondisi kesehatan yang menyebabkan orang ngorok adalah apnea tidur. Kondisi ini dapat menyebabkan seseorang tampak ngorok (orang akan terlihat berhenti bernafas untuk beberapa waktu antara tiap dengkuran),  dan mereka akan memproduksi suara seperti tersedak. Selain menyebabkan suara dengkuran yang keras, apnea tidur juga dapat menyebabkan beberapa gejala berikut ini seperti ngantuk di siang hari, insomnia, pusing di pagi hari, sulit berkonsentrasi atau mudah lupa, mudah marah, dan kurangnya hasrat seksual. Orang-orang yang memiliki masalah apnea tidur perlu menghubungi dokter karena apnea tidur merupakan gejala kondisi kesehatan lain seperti tekanan darah tinggi dan hypothyroidism. Mendengkur dan apnea tidur juga dapat mengganggu tidur seseorang, yang dapat berujung rasa lelah dan kesulitan dalam berkonsentrasi. Apnea tidur juga dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan mental. Penyedia layanan kesehatan mungkin dapat membantu Anda mengatasi masalah mendengkur saat tidur.

     

    Selain dengan menghubungi dokter,ada banyak alat anti ngorok yang tersedia di pasaran yang diklaim mampu mengatasi masalah mendengkur saat tidur. Menurut Dr. Brandon Peters-Mathews, seorang dokter ahli saraf dan obat tidur, dilator hidung (alat anti ngorok) baik internal maupun eksternal dapat meningkatkan aliran udara dari hidung dan dapat mengurangi ngorok. Sayangnya, alat anti ngorok tidak akan berfungsi dengan efektif untuk mengatasi dengkuran yang disebabkan oleh apnea tidur. Dokter tersebut juga sangat tidak menyarankan alat anti ngorok yang berbentuk strap dagu. Strap dagu dapat menstabilkan rahang. Namun, bernafas menggunakan mulut kadang sangat diperlukan saat adanya hambatan bernafas menggunakan hidung. Alih-alih menggunakan alat anti ngorok atau langsung minum obat warung, Peters-Matthews merekomendasikan bahwa semua kondisi ngorok kronis harus mendapatkan pemeriksaan dan evaluasi dari dokter ahli.


    votre commentaire